oleh

Atasi Pasokan Listrik, Bupati Natuna : PLN akan Pakai Mesin 1 Mega di Masjid Agung

-Natuna-8 views

ANAMBASNEWS.COM, Natuna – Bupati Natuna, Wan Siswandi mengatakan, bahwa permasalahan pasokan listrik dirinya sudah membahas bersama pihak PLN Natuna.

“Bahkan ketika mesin rusak mereka (PLN) langsung telpon kita (pemerintah daerah),” ujar Siswandi saat diwawancarai awak media, di Gedung Wanita, Selasa, 30 April 2024.

Dalam pembahasan tersebut pihak PLN, kata Siswandi menanyakan terkait mesin berkapasitas 1 mega di Masjid Agung Natuna.

“Apa bisa mesin itu dipakai seperti pinjam pakai atau sewa. Jadi saya bilang ngapain sewa-sewa yang penting masalah listrik bisa teratasi di masyarakat, terpenting mesin ada, pihak PLN siap, dan menyediakan bahan bakarnya,” ungkap Siswandi.

Menurut Siswandi, saat ini PLN sedang melakukan tahapan uji coba untuk penambahan pasokan listrik.

“Kalau semua sudah selesai, nanti kita bantu PLN untuk Memorandum of Understanding (MoU) dengan kejaksaan dan kepolisian untuk menghindari kesalahan prosedur,” jelas Siswandi.

Selain itu, sebelumnya pihak PLN ingin mendatangkan mesin sewa, namun sebut Siswandi permasalahan listrik tidak bisa ditunggu lebih lama lagi.

“Jadi itu tadi, kita pakai mesin yang ada dulu untuk mesin sewa kita bahas nanti yang penting masalah listrik teratasi,” ujar Siswandi.

Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Natuna itu mengungkapkan, bahwa beban puncak listrik Natuna mencapai 8 mega, namun jika mesin PLN sehat semua itu mencapai 12 mega, dalam artian lebih 4 mega.

“Tapi saat ini kondisinya mesin kita banyak rusak,” ucap Siswandi.

Siswandi mengutarakan, bahwa mesin di Masjid Agung Natuna merupakan aset milik pemerintah daerah Natuna.

“Kita harap PLN dapat menyelesaikan masalah listrik di Natuna dan menjanjikan dukungan pemerintah daerah kepada PLN dalam memastikan pasokan listrik yang andal dan stabil,” tutupnya.(Sarwanto)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed