ANAMBASNEWS.COM– Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-77, Pemerintah Desa Putik menggelar bermacam-macam perlombaan permainan rakyat, Jumat 18 Agustus 2023.
Kepala Desa Putik, Riadi Azman, mengatakan, permainan rakyat yang diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT RI Ke-78 Tahun 2023 ini merupakan untuk mempererat silaturahmi antar masyarakat Desa Putik.
Ia menjelaskan bahwa Pemerintahan Desa Putik terus memperingati Hari Kemerdekaan RI setiap tahunya yang jatuh pada tanggal 17 Agustus, serta mengadakan lomba permainanan rakyat.
Menurut Riadi Azman, lomba permainan rakyat tersebut berupa, jalan santai, dan lomba jongkong.
“Dengan momen ini, saya harap agar desa putik dan masyarakatnya semakin maju kedepanya,”pintanya.(Anang)