AnambasBeritaSosial dan Ekonomi

Sambut Ramadhan, Gabungan Ormas Tarempa Galang Dana untuk Anak Yatim

94
×

Sambut Ramadhan, Gabungan Ormas Tarempa Galang Dana untuk Anak Yatim

Sebarkan artikel ini

ANAMBASNEWS.COM – Sambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Gabungan Ormas Tarempa (Gaot) Menggalang Dana untuk anak Yatim yang akan disalurkan ke Yayasan Miftahul Jannah Siantan Nur, Kelurahan Tarempa.

Hal tersebut disampaikan, Zubir selaku Koordinator Gaot kepada media ini, Jumat 07 April 2023.

“Sore ini kami dari berbagai organisasi kemasyarakatan yaitu, Melayu Raya, KNPI, Pan Gate, Pemuda Pancasila, Media masa dan Personil Group band Ensambel melaksanakan penggalangan Dana untuk anak yatim,” ucap Zubir.

Menurut Zubir, tujuan penggalang dana ini atas kepedulian bersama terhadap anak yatim yang sebentar lagi ingin menyambut hari raya idul Fitri.

Selain itu, Ia juga mengucapkan terimakasih kepada Group band Ensambel yang telah menghibur masyarakat yang berpuasa dan turut berpatisipasi dalam kegiatan hari ini.

Sementara itu, Lurah Tarempa Syamsir, sampaikan terimakasih kepada anggota dan ketua organisasi yang telah membantu dan bersama – sama turun kejalan untuk berpatisipasi dalam rangka kegiatan penggalangan Dana untuk membantu anak yatim.

“Alhamdulillah penggalangan Dana sore ini terkumpul sebanyak Rp 7.741.00.000. Semoga bagi donatur yang memberikan sumbangan dilancarkan rezekinya dan dimudahkan urusannya,” tutup Syamsir.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dilarang mengambil konten!!