KepriSosial dan Ekonomi

Hadiri Pertemuan Tahunan Bank Indonesia, Sekdaprov Kepri Apresiasi Sinergi untuk Kebangkitan Ekonomi

37
×

Hadiri Pertemuan Tahunan Bank Indonesia, Sekdaprov Kepri Apresiasi Sinergi untuk Kebangkitan Ekonomi

Sebarkan artikel ini
Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Kepulauan Riau Adi Prihantara mewakili Gubernur Ansar Ahmad menghadiri Pertemuan Tahunan Bank Indonesia Tingkat Daerah Tahun 2023 di Grand Ballroom Batam Marriot Hotel Harbour Bay, Rabu (29/11). (Foto: Burhan/Anambasnews)

ANAMBASNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Kepulauan Riau Adi Prihantara mewakili Gubernur Ansar Ahmad menghadiri Pertemuan Tahunan Bank Indonesia Tingkat Daerah Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Kepri di Grand Ballroom Batam Marriot Hotel Harbour Bay, Rabu (29/11).  Acara ini mengangkat tema “Sinergi Memperkuat Ketahanan dan Kebangkitan Ekonomi Nasional”

Dalam sambutannya, Sekdaprov Adi Prihantara, menyampaikan Bank Indonesia merupakan salah satu mitra strategis Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau dalam menciptakan stabilitas ekonomi. Sebagai otoritas moneter, perbankan dan sistem pembayaran, tugas utama Bank Indonesia tidak saja menjaga stabilitas moneter, namun juga stabilitas sistem keuangan dan sistem pembayaran.

“Keberhasilan Bank Indonesia dalam menjaga stabilitas ekonomi tidak terlepas dari pendekatan kolaborasi dan sinergitas berbagai stakeholder terkait. Kebijakan-kebijakan dalam menjaga stabilitas ekonomi tersebut sangat beririsan dengan peran dan tugas berbagai stakeholder terkait termasuk pemerintah Provinsi Kepulauan Riau,” ucapnya.

Menurut Adi, Bersama Bank Indonesia dalam hal ini Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kepulauan Riau, Pemprov Kepri telah bersinergi melakukan berbagai program yang sangat berdampak pada percepatan pembangunan di Provinsi Kepulauan Riau, di antaranya menekan angka inflasi melalui pemantauan harga hingga penanaman bibit cabai.

Kemudian melaksanakan operasi pasar dan pengembangan cluster cabai merah di Provinsi Kepulauan Riau, memberikan pendampingan terhadap UMKM, di mana jumlah UMKM di Provinsi Kepulauan Riau berjumlah 146.638 UMKM dengan memberikan sentuhan 3 pilar yaitu corporatisasi, capacity building, dan fasilitasi pembiayaan, serta melaksanakan percepatan akselerasi digitalisasi transaksi daerah.

“Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau sangat mengapresiasi atas bentuk sinergitas yang sudah terjalin dengan baik ini. Dengan sinergitas tersebut, syukur Alhamdulillah, pembangunan perekonomian sebagai indikator kesejahteraan Provinsi Kepulauan Riau telah meningkat dan tumbuh positif sesuai dengan yang kita harapkan bersama,” kata Adi.

Sekda Adi memaparkan pertumbuhan ekonomi Provinsi Kepulauan Riau pada tahun 2023 yang masih berlangsung sampai saat ini, tumbuh positif sebesar 0,84%, yang mana pada Periode Triwulan III tahun 2022 tumbuh 4,63 persen,  pada Periode Triwulan III Tahun 2023 berkembang cukup pesat di angka 5,47% secara cumulative to cumulative. Angka ini merupakan Capaian Tertinggi di Reginal Sumatera dan berada  di Peringkat Ke-8 Nasional.

Selain itu, Inflasi pada saat ini menjadi ancaman bagi tiap negara, begitupun halnya dengan Indonesia yang termasuk Provinsi Kepulauan Riau. Namun Alhamdulillah angka inflasi Provinsi Kepulauan Riau sampai saat ini dapat kita kendalikan di angka 2,46% pada bulan Oktober 2023. Untuk itu sangat dibutuhkan komitmen kita bersama baik pusat maupun daerah dalam melakukan pengendalian serta menurunkan angka inflasi ini.

“Ke depan, kita yakin dan optimis capaian yang baik ini akan terus berlanjut, tercermin dari capaian pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, inflasi yang terjaga dalam sasaran 2024, dan digitalisasi pembayaran yang terus meningkat. Selain itu, pada forum ini, kami juga menghimbau pemerintah daerah agar senantiasa melakukan percepatan belanja daerah untuk optimalisasi pemulihan ekonomi dan mendukung pengendalian inflasi di daerah,” pesannya.

Ia atas nama pemerintah Provinsi Kepulauan Riau mengucapkan selamat atas terselenggaranya pertemuan tahunan Bank Indonesia Tahun 2023 ini.

“Melalui penyelenggaraan kegiatan ini, semoga sinergitas dan kolaborasi yang terlah terjalin ini dapat dipertahankan dan bahkan di tingkatkan demi memperkuat ketahanan dan kebangkitan Ekonomi Nasional dan terkhusunya di Provinsi Kepulauan Riau,” tutup Sekda Adi. **(BURHAN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Dilarang mengambil konten!!