oleh

Siantan Angkringan Ngayogjokarto: Warung Lesehan Bernuansa Jogja di Tengah Anambas

ANAMBASNEWS.COM – Kabar baik bagi warga Anambas! Kini telah hadir tempat makan lesehan dengan harga terjangkau yang diberi nama “Siantan Angkringan Ngayogjokarto” di Jalan Imam Bonjol Tarempa, tepatnya di sebelah Lapangan Tenis.

Siantan Angkringan merupakan warung makan yang dimiliki oleh Rudi, seorang warga asli Jogjakarta yang telah merantau di Anambas sejak tahun 2011.

Meskipun memiliki latar belakang dalam seni mengecat, Rudi memutuskan untuk membuka warung makan lesehan yang ternyata sangat diminati oleh masyarakat Anambas.

Berbagai sebutan seperti Nasi Kucing, Lesehan, Angkringan telah melekat pada Siantan Angkringan yang menjadi satu-satunya konsep rumah makan di Tarempa ini.

Dengan harga yang terjangkau, Siantan Angkringan menyajikan beragam menu lezat.

“Saya selalu bermimpi untuk memiliki angkringan seperti ini, Alhamdulillah kini terwujud. Saya sebagai pelayan tamu dan istri saya sebagai tukang masak,” ungkap Rudi, pemilik Siantan Angkringan Ngayogjokarto, pada Selasa (23/4/2024).

Rudi juga menjelaskan bahwa selain menu-menu khas angkringan, tempatnya juga menyediakan Mendoan Tempe khas Jawa Tengah serta Nasi Kucing dengan berbagai variasi.

“Kita juga menyediakan Mendoan Tempe, nasi kita juga dengan berbagai pilihan seperti Teri, Tempe, dan Ati Ayam. Harganya terjangkau dan minuman juga tersedia,” tambahnya.

Tidak hanya sebagai tempat makan, Rudi juga memanfaatkan lahan miliknya dengan membuka bengkel sepeda motor dan jasa mengecat kendaraan.

“Tempat kita buka sebagai bengkel siang hari, malamnya jualan seperti ini. Agar usaha maksimal dan memanfaatkan waktu serta tempat yang ada,” jelasnya.

Siantan Angkringan Ngayogyakarto buka setiap hari mulai pukul 17.00 sore hingga tutup. Layanan pengantaran dan pemesanan juga tersedia dengan menghubungi nomor Rudi di 0882-0071-14459.

Jadi, bagi Anda yang ingin menikmati hidangan lezat dengan harga terjangkau dan suasana Jogja di tengah Anambas, Siantan Angkringan Ngayogjokarto adalah pilihan yang tepat.(Red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed