ANAMBASNEWS.COM – Untuk mengsukseskan MTQ ke IX Tingkat Provinsi Kepulauan Riau, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas sudah mempersiapkan segala perlengkapan mulai dari pembangunan Astaka yang berlokasi di Masjid Agung Baitul Makmur, Kelurahan Tarempa, Selasa 31 May 2022.
Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kepulauan Anambas melalui Kasi Kepemudaan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Afrizal, mengatakan, saat ini pasukan Pengibar Bendera LPTQ sudah mengikuti Latihan Paskibra.
Menurutnya, seluruh peserta Pengibar Bendera berjumlah 15 orang melakukan latihan fisik. Kegiatan tersebut di pandu langsung oleh TNI Angkatan Darat / Koramil 02 Tarempa.
Afrizal menjelaskan, peserta Pengibaran Bendera LPTQ berasal dari Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Kepulauan Anambas, akan mengelar persiapan latihan selama 20 hari.
“Latihan Pengibaran Bendera LPTQ berlangsung selama 20 hari, hari ini baru masuki hari keempat,” katanya.
Ia menuturkan terkait persiapan Pengibaran Bendera LPTQ agar terlihat menarik akan di buat Formasi khusus . “Untuk hari ini hanya latihan dasar (Pemula) selanjutnya mungkin akan diarahkan fomasi khusus oleh Tim Pelatih,” terang Afrizal
Afrizal juga mengingatkan kepada seluruh peserta Pengibar Bendera LPTQ agar selalu menjaga kesehatan supaya tidak sakit, dan dapat menjaga aktivitas selama latihan berlangsung.
“Saya berharap peserta Pengibar Bendera mempersiapkan fisik yang prima agar pada penyelenggaraan MTQ mendatang benar tampil maksimal dan tidak mengecewakan,” imbuhnya. (*Roza)