BeritaNasional

Update Corona RI 13 Oktober 2022, Bertambah 1.830 Kasus Positif

95
×

Update Corona RI 13 Oktober 2022, Bertambah 1.830 Kasus Positif

Sebarkan artikel ini
Foto ilustrasi. foto (ist)

ANAMBASNEWS.COM – Satgas Penanganan Covid-19 memperbarui data kasus Corona di Indonesia. Hari ini, Kamis, 13 Oktober 2022, dilaporkan ada tambahan 1.830 kasus positif COVID-19 di Indonesia.

Dengan tambahan tersebut, jumlah total kasus COVID-19 yang ditemukan di Indonesia sejak Maret 2020 hingga hari ini menjadi 6.452.078 kasus.

Dari jumlah tersebut, 17.226 masih positif Corona (kasus aktif). Dilaporkan juga, hari ini ada 1.713 orang di Indonesia yang sembuh dari COVID-19. Jumlah total yang telah sembuh dari Corona sebanyak 6.276.589 orang.

Selain itu, hari ini dilaporkan sebanyak 14 pasien positif Corona di Tanah Air meninggal dunia. Dengan demikian, jumlah total pasien positif COVID-19 yang meninggal sebanyak 158.263 orang.

Editor: Nato

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *