ANAMBASNEWS.COM, Natuna – Kepala PLN Natuna, Boni Sofianto menjamin bahwa tidak ada lagi pemadaman listrik di wilayah Natuna.
Hal ini disampaikan Boni saat diwawancarai awak media di Kantor Bupati Natuna usai mengikuti rapat dengan Kemenkopolhukam, Jumat 10 November 2023.
Bahkan sebelumnya, Natuna mendapat 10 unit mesin genset dengan kapasitas 4,5 mega untuk mengatasi krisis listrik di Natuna.
Namun kenyataannya, kata Boni, sejak mesin tersebut datang, baru 2 unit yang baru dipergunakan yang 8 unit masih proses pemasangan.
“Insya allah dalam minggu ini sudah masuk semua,” ungkapnya.
Terkait pemadaman, Boni juga menyebut ada yang terencana dan tidak terencana.
“Kalau terencana pasti kita umumkan, kalau tidak terencana ini mana bisa kita tahu seperti faktor cuaca,” ungkapnya.(Sarwanto)